Terancam! Gareth Southgate Tak Jamin Masukkan Grealish ke Skuad Inggris di Euro 2024

By Kemas Trimukti

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate seolah memberikan sinyal apabila dirinya belum menjamin untuk memasukkan nama pemain Manchester City, Jack Grealish ke daftar skuadnya di Euro 2024.

"Kami pikir kami tahu siapa yang terbaik sepanjang musim, tetapi yang tidak sepenuhnya kami mengetahui akan hal itu," ujar Southgate dikutip dari Goal.

"Pada 2023/24, jelas dia (Grealish) tidak bermain sebanyak musim lalu. Saya yakin dia ingin hal itu berbeda. Namun, kami tahu kualitas yang bisa dia bawa dan kualitas yang dia miliki. Dia adalah pemain yang kami senang bekerja dengannya dan karakter yang kami senang miliki dalam skuad. Kami, mengetahui bahwa setiap kemungkinan akan ada (apakah masuk ke skuad Euro 2024 atau tidak)," tutupnya.

Sebagaimana diketahui, Southgate saat ini sudah mencantumkan 33 nama ke dalam skuad The Three Lions. Dengan hal itu, maka dirinya masih harus memangkasnya menjadi 26 atau akan mencoret tujuh pemain.

Pada saat ini, Grealish pun masih terancam akan dicoret lantaran memang kurang menunjukkan impresi yang baik saat membela Man City. Oleh sebab itu, Southgate sepertinya akan melihat kembali kualitas para pemainnya saat menjalani laga persahabatan, sebelum dia membuat keputusan mutlak dalam skuadnya.


Baca Berita Man City Lainnya

Artikel ini dimuat di 90min.com/ID dengan judul Terancam! Gareth Southgate Tak Jamin Masukkan Grealish ke Skuad Inggris di Euro 2024.