Setelah Dipertahankan, Apakah Erik ten Hag Akan Perpanjang Kontrak di MU?

By Dananjaya WP

Manchester United berpeluang memberikan tawaran perpanjangan kontrak kepada Erik ten Hag. Kabar ini muncul setelah mereka mengambil keputusan untuk mempertahankan ten Hag untuk musim 2024/25.

Menurut laporan dari Telegraph, masih terdapat peluang bagi ten Hag untuk memperpanjang kontraknya. Kabar ini dapat disebut mengejutkan mengingat sebelumnya terdapat berbagai berita yang meragukan masa depan ten Hag dengan klub tersebut.

Manchester United mengambil keputusan untuk mempertahankan pelatih asal Belanda itu. Ten Hag dipandang pantas mendapatkan kesempatan lebih lanjut meskipun timnya finis di peringkat kedelapan Liga Inggris 2023/24. Setelah meraih gelar juara Piala FA, manajemen klub melakukan penilaian terhadap kinerja sang pelatih.

Selama proses itu berlangsung, terdapat berbagai kabar yang menyebut ten Hag dapat dipecat. MU juga dikaitkan dengan beberapa nama seperti Mauricio Pochettino, Thomas Frank, Roberto De Zerbi, hingga Gareth Southgate. Setelah melalui pembicaraan dengan beberapa pelatih itu, ten Hag pada akhirnya dipertahankan.

Meskipun telah mendapatkan kepastian mengenai sosok yang akan melatih, kesulitan bagi Man United belum berhenti begitu saja. Mereka masih harus menjual beberapa pemain pada bursa transfer pertengahan 2024. Rencana untuk memperkuat skuad juga harus diiringi dengan penjualan pemain.

Ten Hag juga sudah beberapa kali menyatakan keinginan untuk mendapatkan beberapa pemain baru. MU disebut ingin memperkuat keseluruhan skuad mereka, dengan mengincar beberapa opsi di lini belakang, tengah, dan depan.


Baca Berita dan Rumor Transfer Manchester United Lainnya

Artikel ini dimuat di 90min.com/ID dengan judul Setelah Dipertahankan, Apakah Erik ten Hag Akan Perpanjang Kontrak di MU?.